Rabu, 23 Juli 2008

Wikipedia : satu dari kemudahan belajar online

Edufiesta
Semua pasti tahu situs yang satu ini. Situs ini adalah ensiklopedia online yang berisi banyak sekali ilmu pengetahuan di dalamnya. Sekali kita masuk ke dalam situs ini, kita serasa membuka sebuah ensiklopedia yang besar. Di dalamnya kita bisa menemukan berbagai macam bidang ilmu, eksak maupun noneksak. Di dalam situs ini terdapat banyak sekali ilmu pengetahuan tentang matematika, biologi, fisika, kimia, sosial, budaya, religi, tata negara, dll. Kita dapat menikmati ensiklopedia ini kapan saja. Tidak perlu khawatir tidak bisa menggunakannya karena menggunakan bahasa asing, ensiklopedia ini menyediakan banyak sekali bahasa, sehingga kita tinggal memilih bahasa apa yang akan kita gunakan untuk membacanya. Untuk menemukan apa yang kita cari, tidak perlu repot-repot membuka katalog, tinggal ketik saja kata kuncinya terus pilih cari. Setelah itu, apa yang kita cari akan keluar. Dan masih banyak kemudahan-kemudahan yang disediakan dalam situs ini.

Masalah Penerapan E-learning di Indonesia

Edufiesta
E-learning akan sangat berguna jika dilaksanakan. Berbagai manfaat adanya sistem ini akan bisa dirasakan.
Sistem e-learning ini menawarkan kemudahan dalam belajar. Mungkin bagi beberapa orang, mereka sudah bisa merasakan manfaat adanya e-learning ini. Tetapi masih lebih banyak yang belum bisa merasakannya. Melihatnya saja belum, apalagi merasakan manfaatnya. Bahkan di kalangan pengajar pun masih ada yang belum mengenal apa itu e-learning.
Ada beberapa masalah yang menyebabkan belum semuanya bisa merasakan e-learning ini :
Biaya
Banyak orang atau instansi-instansi pendidikan belum bisa menggunakan sistem pembelajaran ini karena masalah biaya. Dari membeli peralatan sampai pengoperasiannya.

Internet mahal
Untuk menggunakan internet masih membutuhkan biaya yang kurang bisa dijangkau oleh semua pihak.

Belum tersedianya hotspot di semua instansi pendidikan
Untuk alasan tertentu, seperti biaya memang belum banyak instansi-instansi pendidikan yang bisa menyediakan hotspot.
Belum tercukupinya media pendukung seperti PC, laptop, LCD, dll
Sarana yang dibutuhkan untuk menggunakan e-learning ini di beberapa tempat belum mencukupi sehingga menjadi kendala bagi terlaksananya e-learning di Indonesia.
Belum siapnya SDM yang kita miliki
SDM di sini meliputi pengajar dan siswa/mahasiswa. Masih banyak pengajar, terutama pengajar yang lama belum bisa menggunakan e-learning dalam pembelajaran karena mereka memang belum pernah mengenal apa itu e-learning dan karena sudah lamanya mereka menggunakan sistem klasik ini. Dari siswa/mahasiswanya pun masih banyak yang belum bisa menggunakan e-learning secara maksimal. Hal itu karena mereka masih menggunakan cara klasik yang diajarkan oleh guru mereka sebelumnya.
Sistem pendidikan yang belum berbasis e-learning
Belum banyak instansi-instansi pendidikan di Indonesia yang berbasis e-learning, sehingga banyak juga yang belum bisa merasakan e-learning ini.

Ide-ide untuk Solusi Masalah E-learning di Indonesia

Edufiesta


Diperlukan ide-ide untuk memecahkan masalah e-learning di Indonesia. Hal itu diperlukan agar sistem ini dapat berjalan sesuai dengan yang diinginkan.
Untuk masalah biaya penggunaan internet, sebaiknya pemerintah dan perusahaan-perusahaan telekomunikasi membuat suatu kesepakatan untuk menyediakan layanan internet murah terutama untuk bidang pendidikan. Kalau bisa gratis lebih baik. Atau bisa juga dengan meyediakan hotspot bagi sekolah-sekolah atau perguruan tinggi-perguruan tinggi yang belum memilikinya. Karena salah satu kendala belum bisa terlaksananya e-learning secara maksimal adalah masalah biaya penggunaan internet. Jika pemerintah dan perusahaan telekomunikasi berhasil membuat kesepakatan itu, e-learning akan menjadi lebih mudah dilaksanakan di Indonesia. Yang tentunya sangat bermanfaat untuk kemajuan pendidikan di Indonesia yang imbasnya bisa sampai ke segala bidang seperti teknologi, sosial, budaya, dll.

Untuk masalah pengadaan media untuk pelaksanaan e-learning seperti PC, laptop, LCD, dll, sebaiknya pemerintah menyediakan dana untuk sekolah-sekolah atau perguruan tinggi-perguruan tinggi yang membutuhkan dana untuk pengadaan media untuk e-learning.

Untuk masalah SDM, sudah seharusnya pemerintah atau instansi-instansi pendidikan mengadakan sosialisasi tentang e-learning. Untuk pengajar, bisa dilakukan diklat mengenai penggunaan e-learning dalam pembelajaran, sehingga staf pengajar sudah siap untuk melaksanakan sistem baru ini. Untuk siswa, seharusnya mereka dikenalkan dengan e-learning sejak dini, agar besok di jenjang yang lebih tinggi sudah terbiasa dengan sistem ini.

Anggaran 20% untuk pendidikan segera dilaksanakan. Kalau bisa lebih tinggi, itu lebih baik. Karena anggaran yang semakin besar untuk pendidikan, berbanding lurus dengan kualitas pendidikan. Semakin tersedia sarana dan prasarana pendidikan, semakin baik kualitas pendidikan.

Pemerintah bisa juga membuat kesepakatan dengan negara lain untuk dimintai bantuan. Terutama negara-negara yang sudah berhasil dalam pelaksanaan e-learning. Karena kesuksesan negara-negara tersebut dapat kita contoh untuk menyukseskan pelaksanaan e-learning di Indonesia.

Manfaat E-learning Bagi Pembelajaran

Edufiesta
Lebih mudah mendapatkan materi atau info
Jika kita menggunakan sistem pembelajaran berbasis e-learning, kita akan lebih mudah untuk mencari dan mendapatkan materi atau info. Tinggal ketik apa yang kita cari, tunggu sebentar, kita langsung dapat materinya.

Bisa mendapatkan materi yang lebih banyak
Kita bisa mendapatkan banyak sekali materi, tidak hanya dari dalam negeri, bahkan kita bisa mencari materi yang berasal dari luar negeri yang tentunya akan menambah wawasan bagi kita dan juga bisa untuk meningkatkan hasil belajar kita.

Pembelajaran lebih efektif dan efisien waktu dan tenaga
Jika ada tugas, kita bisa mencari bahan yang kita butuhkan dengan cepat. Tidak harus ke sana ke mari untuk mendapatkan bahan yang kita butuhkan. Tinggal duduk di depan komputer atau laptop, lalu cari yang kita butuhkan. Setelah itu, susun tugasnya dan selesai!!!

Dapat berinteraksi langsung dengan siapapun
Seorang mahasiswa bisa saja bertanya pada temannya materi apa yang diajarkan hari ini atau tugas apa yang diberikan, jika hari itu dia tidak bisa berangkat karena suatu alasan. Dia juga bisa bertanya langsung pada dosennya apa materi yang diajarkan tadi atau tugas apa yang diberikannya. Dalam berinteraksi, dia bisa menggunakan media tulisan. Dia mengetik apa yang akan dibicarakan atau ditanyakan kemudian dikirim ke alamat yang dituju. Dia juga bisa berinteraksi langsung, bisa bertatap muka dan berbicara langsung dengan orang yang diajak bicara. Karena kemajuan teknologi, sekarang hal itu bisa terjadi dengan alat yang bernama webcam.

Bisa tahu materi atau tugas lebih awal
Mahasiswa bisa melihat jadwal atau tugas yang diberikan oleh dosennya yang sudah di upload. Jadi, mahasiswa sudah tahu apa yang akan dilakukan hari ini dan dapat mempersiapkannya lebih awal.

Dan masih banyak lagi manfaat-manfaat lain.

Perpustakaan Online : salah satu manfaat internet

Edufiesta


Memasuki dunia internet dapat kita ibaratkan memasuki sebuah perpustakaan yang sangat besar dan lengkap. Apapun yang kita cari ada di situ. Kita dapat menemukan materi pelajaran, berita, hasil penelitian, buku petunjuk, dll.

Di sana kita tidak perlu repot-repot membaca katalog untuk menemukan apa yang kita cari. Tinggal ketik saja kata kuci yang kita cari, langsung keluar katalog tentang apapun yang kita cari. Perpustakaan ini menyediakan tidak hanya yang berwujud teks atau gambar, tetapi juga yang berwujud audio dan video. Kita tinggal memilih mana yang akan kita buka. Tinggal klik saja pada yang akan kita buka dan yang kita cari pun langsung keluar. Kita tidak hanya bisa membuka halaman-halaman dari negeri kita saja, tetapi kita juga bisa membuka halaman-halaman dari negeri lain. Hal itu sangat bermanfaat bagi kita karena kita bisa tahu apa yang ada di luar sana yang hal itu dapat kita gunakan untuk meningkatkan kemajuan di negeri kita, tentunya yang kita ambil adalah yang positif-poitif saja.

Perpustakaan ini tidak hanya menyediakan materi atau buku saja, tetapi perrpustakaan ini menyediakan ahli-ahli atau pakar-pakar di bidangnya masing masing. Kita dapat berinteraksi dengan mereka. Kita dapat berkomunikasi dengan mereka secara langsung. Jika kita mau bertanya, kita tinggal menulis apa yang akan kita tanyakan kemudian kirim ke alamat pakar yang kita tuju. Kita juga bisa berkomunikasi langsung, bercakap-cakap, bertatap muka dengan pakar tersebut walaupun jaraknya jauh dengan webcam.


Welcome to online library!!!

E-book : Guru Baru yang Tak Pernah Marah

Edufiesta
Tentunya kita sudah mengenal istilah “Guru yang tidak pernah marah”, istilah untuk sesuatu bernama buku. Istilah itu memang benar. Ketika kita bertanya apapun kepada guru ini, dia tidak akan pernah marah. Kita bertanya berulang-ulang pun, bahkan sampai puluhan kali pun dia tidak akan pernah marah. Guru yang satu ini memang sudah terbukti sangat sabar dan tidak pernah marah.

Guru ini sudah ada sejak dahulu kala, sejak pertama kali ditemukannya tulisan. Guru ini mengajar dengan cara yang klasik. Kita bertanya, kita mencarinya, kita buka, kemudian kita menemukan jawabannya. Kita harus mengikuti gaya klasik ini untuk berinteraksi dengan guru ini. Sebenarnya tidak ada yang salah dengan gaya klasik. Hanya perlu perubahan yang lebih positif. Seperti waktu dan tenaga yang kita butuhkan jika kita memilih guru ini. Misalnya kita ingin mencari sebuah materi, kita harus ke toko buku – membeli buku – melihat daftar isi – mencari materinya - baru menemukan yang kita cari. Materi yang ada di situ pun belum tentu lengkap seperti yang kita butuhkan. Kita harus meminjam atau bahkan membeli lagi untuk melengkapi materi yang kita butuhkan. Suatu hal yang memakan banyak waktu (bermenit-menit, berjam-jam, bahkan berhari-hari) untuk mendapatkan sebuah materi lengkap yang kita inginkan.

Untuk menjawab semua itu, sekarang sudah ada guru baru. Guru ini bisa juga disebut “Guru baru yang tidak pernah marah”. Guru baru ini sebenarnya sama dengan guru yang lama, tetapi dengan gaya yang lebih modern. Siapakah dia? Dialah E-book. Guru baru ini sama dengan guru yang lama, tetapi mempunyai beberapa kelebihan daripada guru yang lama. Salah satunya adalah cara penyampaian dan berinteraksinya. Guru ini sangat mudah diajak belajar. Guru ini praktis, efektif, efisien, dll. Jika kita ingin bertanya sesuatu tentang materi yang kita cari, kita tinggal mengetik apa yang kita cari kemudian guru baru ini langsung membawakan materi yang kita cari. Tidak hanya dari satu sumber, tetapi dari banyak sumber, bahkan dari luar negeri sekalipun bisa. Kelebihan lain yang dimiliki guru baru ini adalah kita bisa berinteraksi dan berguru kepadanya kapan saja. Entah siang maupun malam kita tetap bisa menemuinya. Dan masih banyak lagi kelebihan dari guru baru kita ini.


Selamat berguru!!!