Jumat, 18 April 2008

Tips Mengurangi Polusi Akibat Bahan Bakar

Kita pasti sering lewat kota. Jika kita sedang di kota, kita pasti sering terkena lampu merah. Di situ kita lihat banyak sekali kendaraan yang pastinya berhenti. Tetapi sayangnya ada yang mereka lupakan, yaitu mereka banyak membuang-buang bahan bakar yang sebagian besar itu adalah bahan bakar fosil yang tentunya kita tahu apa yang sedang terjadi pada bahan bakar itu. Selain itu, banyaknya kendaraan yang berhenti itu pasti juga mengeluarkan polusi yang dapat mengancam bumi kita termasuk kita sendiri.
Untuk itu aku punya tips nih! Walaupun ngga' terlalu OK, tapi mungkin bisa ngurangin apa yang terjadi di lampu merah itu. Gini tips-nya :
Matikan kendaraan waktu di lampu merah.
Tapi jangan asal mematikan kendaraan di lampu merah. Lihat-lihat dulu apakah sudah mau hijau apa belum. kalau sudah mau hijau ya sebaiknya ga' usah dimatikan aja. Oleh karena itu, tips ini disarankan kalau kita berada di traffic light yang ada timer-nya supaya kita bisa tahu kapan kita harus mematikan dan kapan kita harus menghidupkan lagi mesinnya.
Memang, kalau kita pikir tips ini kurang begitu banyak effeknya. Tetapi itu kalau hanya untuk 1 kendaraan bermotor. Tips ini mungkin bisa sukses jika banyak yang melakukannya. Sekarang kita hitung jika semua melakukannya. Rumusnya gini :
T = j x w x n
T = Total bahan bakar yang dibuang atau dihemat ( bahan bakar yang dibuat = bahan bakar yang dibuang)
j = Jumlah kendaraan yang ada di lapu merah (pasti sangat banyak, selain itu beda kendaraan beda yang dikeluarkan, makin besar makin banyak)
w = lama waktu lampu merah
n = jumlah lampu merah dalam sehari (berapa kali lampu merah menyala dalam sehari)
Itu hanya untuk sehari. Berapa kalau setahun, sepuluh tahun, lima puluh tahun, dst.
Masalahnya lagi, jumlah polusi berbanding lirus dengan jumlah bahan bakar yang dibuang. Semakin banyak yang dibuang senakin banyak pula solusinya.
Mungkin hanya ini tips dariku, semoga ada manfaatnya.
SELAMAT MENCOBA !!!

2 komentar:

ahmedblog mengatakan...

keren juga sarannya

ahmedblog mengatakan...

thanks